Skip to content

Konsultan Manajemen Coffee Shop

Konsultan Manajemen Coffee Shop

Konsultan manajemen coffee shop sekarang ini jadi lahan bisnis yang sangat menjanjikan. Bisnis warung kopi sangat berkembang saat ini, karena minat orang untuk mengkonsumsi kopi. Tidak hanya di kota besar seperti jakarta, coffee shop juga berkembang di kota – kota kecil. Apalagi didukung dengan tren ngopi di kafe atau coffee shop yang semakin menjadi tren dan budaya. Konsultan Manajemen coffee shop sangat dibutuhkan, karena sebuah bisnis apapun tanpa adanya manajemen yang bagus akan menjadi sebuah bisnis yang sia-sia. Jadi, ilmu manajemen untuk mengelola sebuah Coffe shop sendiri pun sangat penting.

Manajemen itu tentang mengatur dan mengalokasikan. Mengerjakan sebuah hal sesuai target dan alokasi waktu yang diberikan merupakan suatu yang penting untuk dilakukan semua orang. Manajemen coffee shop tidak hanya diterapkan dalam bidang bisnis kopi saja. Bahkan, manajemen juga dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Contohnya, manajemen waktu.

Mengingat betapa pentingnya ilmu manajemen itu dalam kehidupan sehari-hari, maka mempelajari ilmu dasar tentang manajemen bukan merupakan suatu hal yang sia-sia. Untuk mengimplementasikan ilmu manajemen dengan baik, maka anda harus mengetahui apa itu manajemen terlebih dahulu. Manajemen itu adalah proses di mana kalian dapat mengatur segala sesuatu yang harus dikerjakan. Agar dalam mencapai tujuan dan target yang ada dapat diperoleh secara maksimal sesuai dengan waktu yang sudah ditentukan.

Sebenarnya secara tidak langsung, setiap orang pasti pernah dan telah mempraktikan ilmu manajemen. Guna mencapai sebuah tujuan yang lebih efektif dan efisien maka diperlukan sebuah perencanaan dan koordinasi, inilah yang disebut dengan manajemen coffee shop dalam hal ini.

Unsur-Unsur yang Harus Ada dalam Manajemen Coffee Shop

1. Manusia
2. Metode
3. Uang
4. Material
5. Pasar

Tips Sukses Manajemen Coffee Shop

Tidak melakukan riset adalah salah satu kesalahan yang banyak dilakukan oleh pengusaha pemula. Merasa sudah memiliki modal, mereka lantas melewati tahap satu ini, yaitu tidak melakukan riset. Biasanya pengusaha pemula lebih cenderung ingin cepat-cepat melihat kedainya berdiri, tanpa menyiapkan strategi. Salah satunya adalah dengan menyiapkan dan merencanakan manajemen coffee shop yang benar.

Jika riset sudah dilakukan, langkah selanjutnya adalah membuat bisnis plan coffee shop. Berikut adalah beberapa poin yang bisa menjadi pertimbangan anda dalam membuat sebuah rencana bisnis coffee shop:

• Jadwal Anda menjalankan usaha coffe shop.
• Memisahkan uang kebutuhan sehari-hari, uang tabungan, dan uang untuk hal-hal lain dengan uang yang Anda pakai untuk mengelola coffe shop.
• Evaluasi, pengembangan dan modifikasi konsep usaha coffe shop Anda.
• Tulis secara detail rencana bisnis Anda.
• Menyusun anggaran usaha coffe shop.
• Tentukan waktu untuk meraih target Anda

Tidak menggunakan kesempatan untuk belajar dan mengembangkan usaha. Banyak pengusaha pemula menganggap menjalankan usaha coffe shop itu mudah. Ini sebenarnya anggapan yang menarik dan bisa tepat, jika sebelumnya sudah melakukan riset serta perencanaan yang matang. Salah satu poin yang harus anda pelajari dan telaah adalah konsep coffee shop yang akan anda bangun. Hal ini akan membentuk image dan ciri khas dari usaha anda.

Tidak membuat pembukuan dan laporan keuangan, hindari manajemen “tukang cukur”. Laporan keuangan memungkinkan Anda untuk mencatat kas, dan kemudian mengecek pengeluaran serta pemasukan. Dari sini Anda akan mampu melihat laba-rugi yang Anda dapatkan dari usaha coffe shop yang Anda jalankan. Manajemen Coffee Shop yang sehat akan selalu memperhatikan cash and flow perusahaan.

Hindari membangun usaha dengan berhutang tanpa perhitungan dan perencaaan yang matang. Jika uang tabungan Anda sendiri tidak mencukupi untuk membukan usaha sendiri, memang wajar jika Anda meminjam pada bank, teman atau saudara. Namun, perlu Anda ketahui bahwa terlalu banyak hutang atau tagihan bisa menghancurkan usaha yang baru Anda jalankan.

Sebaiknya Anda melakukan pemutaran uang sesuai dengan anggaran yang tersedia. Jika memang Anda serius ingin mendirikan usaha coffe shop, sebaiknya Anda terlebih dahulu mendapatkan modal dari sumber yang tidak akan membuat usaha Anda hancur sebelum berkembang. Pastikan tagihan yang harus Anda bayar tidak melebihan pendapatan setiap bulan. Jadi, sebaiknya memperhitungkan dengan matang sebelum membuka usaha kopi Anda sendiri.

Salah memilih rekan kerja dan karyawan juga hal yang perlu Anda hindari. Coffee shop menjamur dimana-mana. Jika Anda memilih menjalankan bisnis ini, pastikan Anda senantiasa memperhatikan kenyamanan pelanggan, karena mereka juga yang akan dengan senang hati mempromosikan coffee shop Anda jika pelayanan yang Anda berikan baik dan menyenangkan.

Pelanggan yang happy adalah pelanggan yang selalu kembali ke coffe shop Anda. Anda tidak hanya perlu memperhatikan kualits rasa dan aroma kopi di coffe shop Anda, tetapi juga pelayanan kepada pelanggan. Ini penting karena, senikmat apapun kopi yang Anda suguhkan, jika pelayanan tidak membuat pelanggan nyaman, tetap tidak akan membuat mereka kembali.

Jadi, sebaiknya juga berhati-hati ketika memilih barista. Mempekerjakan seseorang yang profesional dengan kepribadian yang baik dan ramah adalah ide bagus. Mengapa? Karena banyak orang lebih memilih menikmati minum kopi dengan rasa standar tapi mendapat perlakukan yang menyenangkan, daripada minum kopi nikmat tapi dengan perlakuan kasar.

Manajemen coffee shop yang tak tertata bisa menghancurkan usaha yang anda impikan. Usaha apapun, pastinya membutuhkan manajemen yang tertata dengan baik. Tanpa manajemen yang baik, mustahil suatu usaha bisa berjalan dengan lancar, apalagi bertahan. Sebaiknya Anda pun memperhatikan manajemen coffe shop Anda sehingga usaha Anda tidak terancam berhenti di tengah jalan.